Rabu, 05 Maret 2014

Macam - Macam Perangkat untuk Mengakses Internet

Perangkat untuk Mengakses Internet di bagi menjadi 2 kelompok :          
1) Perangkat Keras (HARDWARE)
2)Perangkat lunak (SOFTWARE)

A. Perangkat keras ( Hardware)
  perangkat keras ( Hardware) untuk Mengakses Internet terdiri dari 9 perangkat ,yaitu:
1)KOMPUTER
   Komputer merupakan syarat mutlak untuk mengakses Internet,Secara umum,hardware komputer yang diperlukan untuk mengakses Internet hampir sama dengan komputer biasa . Namun Spesifikasi komputer  yang anda gunakan mempengaruhi cepat lambatnya Koneksi melalui ISP sangat menentukan cepat lambatnya koneksi komputer dengan internet
Berikut merupakan Spesifikasi Komputer untuk mengakses internet 
 a) komputer minimal menggunakan processor 80486 DX
 b) RAM ( Random Access Memory) ,Kapasitas yang bisa digunakan kurang lebih 32 MB    (Megabyte).RAM tersebut digunakan untuk menyimpan data,gambar ,suara ,atau program aplikasi dimana penyimpanannya bersifat sementara 
c) Harddisk( memiliki fungsi penyimpanan data secara maknetik)
d) VGA (Video Graphics Array ) card , berfungsi untuk mengubah data yang akan di tampilkan pada Monitor
e) Monitor, merupakan perangkat keluaran yang berfungsi untuk menampilkan proses kerja dari komputer

2) MODEM
Modem ( MOdulator DEMOdulator) , adalah sebuah alat yang berfungsi mengubah sinyal Analog menjadi sinyal digital begitu juga sebaliknya mengubah sinyal Digital menjadi Analog,Modem digunakan untuk mentransmisikan data dalam bentuk gelombang elektromagnetik, dan Ethernet Card (LAN card)
 Berikut ini merupakan cara kerja Modem : 
Data dari komputer (berbentuk sinyal digital ) diberikan pada modem untuk diubah menjadi sinyal analog .sinyal analog itu dapat dikirim melalui Telepon,Radio dll ,kemudian setelah tiba di modem tujuan sinyal itu diubah menjadi sinyal digital dan dikembalikan ke komputer
Ada beberapa jenis Modem ,diantaranya
 
1) Modem USB



2) Modem Wifi
 
3) Modem internal 
 
3 KABEL UTP
Kabel UTP digunakan sebagai penghubung antarkomputer,antara komputer dengan swicth atau router ,dan perangkat jaringan lain
4) KONEKTOR RJ45
Konektor RJ45 digunakan sebagai penghubung kabel UTP 
5)KABEL KOAKSIAL
    Kabel koaksial digunakan sebagai peredam sinyal agar tidak membalikkan dan mengganggu sinyal aslinya 

 
6) WIRELESS ADAPTER
 Wireless Adapter digunakan sebagai pengendali periferal yang terpasang tanpa menggunakan kabel. Adapter ini biasanya berbentuk card atau board yang berisi rangkaian elektronika
 
 7)SWITCH
Switch digunakan untuk menghubungkan jalur komunikasi data dari setiap segmen jaringan ke jaringan tertentu.
8)ROUTER
Router digunakan untuk memilih jaringan tujuan dan meneruskan pengiriman paket data pada jaringan khusus
Bedannya dengan Modem adalah Router hanya dapat digunakan dalam server jaringan ,dalam hal ini, Router dan Modem  merupakan satu kesatuan pada server jaringan
9) ETHERNET CARD ( LAN Card)
Ethernet card (LAN card) digunakan sebagai kartu antarmuka jaringan untuk transmisi data antarkomputer yang terkoneksi. LAN card disebut juga Network Interface Card (NIC)
Jika anda menggunakan kabel UTP ,maka di perlukan ethernet card UTP
Jika anda menggunakan kabel BNC,maka diperlukan ethernet card BNC
kedua kabel tersebut sangat banyak di pasaran  kabel UTP dan BNC disebut juga Network Card Combo
Ethernet card bekerja menggunakan kecepatan transfer data dalam satuan bit per second (Bps)
dimulai dari 10 bps ,100 bps ,1000 bps 
Jenis ethernet card :
1)ethert           (10 bps)
2) fast ethert    (100bps)
3) gigabit ethernet (1000 bps)
saat ini sudah ada  NIC dengan kemampuan 3 ethernet diatas ( 10bps,100bps,1000bps ) disebut dengan combo adapter
B) Perangkat Lunak (software)
 perangkat  untuk mengakses internet ,seperti : sistem operasi,web browser,email client (mail user agnet ) ,dan instant messanging client .
1) sistem operasi
Sistem operasi harus sesuai dengan perangkat keras yang digunakan perhatikan minimum hardware requirement pada boks perangkat lunak sistem operasi yang akan anda belu
beberapa contoh sistem operasi : Windows XP ,Windows Vista,Ubuntu Linux ,OpenSuSE,dan Mandriva
2) Web Browser
Web Browser adalah perangkat lunak yang memiliki fungsi menampilkan dan melakukan interaksi  dengan dokumen-dokumen yang disediakan server web,WEB sendiri merupakan Kumpulan jaringan yang berisi dokumen-dokumen yang tersabung satu sama lain ,di kenal dengan WWW
contohnya adalah Mozila firefox,Google chrome,Opera,safari
3) Email client 
Email client berfungsi mengelola e-mail
contohnya:Microcoft Outlook Express,Mikrosoft Office Outlook,dan Mozilla Thunderbird.

4) Instant Messaging client
Instant Messanging Client digunaka sebagai sarana chatting atau melakukan percakapan dengan saling mengirim atau menerima surat berupa teks
contohnya: ICQ,Yahoo! Messenger,iChat,Pidgin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar